Di tengah rimbunnya hutan Kosta Rika, berdiri Art Villas Costa Rica, resort bernuansa modern yang langsung menghadap pantai Playa Hermosa.


Resort yang digarap biro desain asal Ceko, Formafatal ini terdiri dari tiga vila, dan satu paviliun multi fungsi dengan total 25 ribu meter persegi.




Untuk membuat pengunjung mendapatkan pengalaman mengisolasi diri yang berkualitas, Art Villas Costa Rica mengombinasikan nuansa petualangan outdoor dengan kenyamanan dan kemewahan hospitality.


Baca juga: Segar! Inspirasi Desain Mediterania untuk Area Outdoor


Meski mengusung konsep arsitektur modern, resort ini tetap mampu berbaur dengan rerimbunan hutan di sekitarnya. Di tangan arsitek Brasil Paulo Mendez da Rocha, penggunaan beton ekspos dan kayu jati membuat resort ini tidak terlalu mencolok.






Resort ini sendiri terdiri dari tiga vila; Art Villa, Atelier Villa, dan Coco Villa. di dalam Art Villa, bagian bangunan dua lantai seluas 570 meter persegi ini memiliki lima kamar tidur, kamar mandi, foyer, ruang keluarga, dapur, ruang makan, dan kolam renang dengan teras.


Baca juga: 10 Ide Memanfaatkan Balkon Jadi Keren & Estetik!


Bersama dengan Atelier Villa, dua vila ini dijelaskan Formafatal sebagai ruang 'tropical minimalist'. Setiap furnitur yang berada di dalam vila tersebut dibuat oleh artisan lokal dari Republik Ceko.




Untuk Coco Villa, tamu bisa menginap di dalam lima rumah yang berbentuk seed cones, dibuat agar pengunjung dapat merasakan suasana outdoor yang imersif.


Sumber: Frameweb
Foto & Teaser: Formafatal