Beroperasi sebagai showroom dari produsen kecap ikan dan produk organik lainnya di kota Ho Chi Minh, Vietnam, bangunan yang dipenuhi dengan penggunaan batu bata dan rangka baja ini didesain oleh firma arsitektur bernama Tropical Space. Proyek untuk brand bernama Organicare ini merupakan sebuah renovasi dari gedung tua yang sebelumnya juga pernah diperluas dan sekarang menjadi bangunan bergaya tropis modern seperti saat ini. 




Rangka baja dan batu bata digunakan agar pemilik tempat memiliki keleluasaan dan kebebasan dalam penataan layout showroom tersebut.






Semua material disusun secara rapi dan berongga mulai dari eksterior hingga bagian interior untuk hadirkan sirkulasi udara yang baik. Tidak hanya itu, fungsi rongga tersebut berguna sebagai etalase produk-produk Organicare, seperti kecap ikan di bagian dalam bangunan.




Untuk menghadirkan warna sejuk, pot berisi tanaman hijau diletakan pada rongga frame metal yang ada di fasad.


Sumber foto: Quang Dam