-
8 Board Game Ini Bikin Physical Distancing Tetap Seru!
Physical distancing atau praktik karantina diri yang dianjurkan Pemerintah Indonesia merupakan salah satu cara yang bisa kita lakukan untuk mencegah meningkatnya penyebaran virus COVID-19.
Ketika mengkarantina diri di rumah, ada banyak hal yang bisa Anda lakukan, salah satunya adalah mengakrabkan diri dengan keluarga melalui medium permainan, khususnya board game (permainan papan).
Berikut CASA Indonesia sajikan 8 board game terbaru yang membuat karantina mandiri Anda di rumah tetap menyenangkan.
1. Quacks of Quedlinburg
Quacks of Quedlinburg / Ars Technica
Board game yang satu ini relatif mudah dimainkan. Dengan total pemain 2-4 orang, Quacks mengajak Anda berlomba-lomba untuk menciptakan ramuan untuk mendapatkan skor tertinggi.
Board game yang menyenangkan ini cocok untuk pemain berusia 10 tahun ke atas.
2. Wingspan
Wingspan / Bird Note
Sesuai namanya, Wingspan mengajak Anda berkompetisi untuk mengantarkan kawanan burung ke habitat aslinya. Board game yang bisa dimainkan hingga 10 orang ini menyajikan durasi permainan yang cukup lama, namun dijamin tidak akan membosankan.
Baca juga: Work From Home? Ayo Bersih-Bersih Rumah Bersama Ikea
3. A Game of Thrones Board Game: Mother of Dragon Expansion
A Game of Thrones Board Game: Mother of Dragon Expansion / Blibli
Serial Game of Thrones yang penuh intrik kini hadir dalam bentuk board game. Dengan total pemain mencapai delapan, setiap orang akan mewakili masing-masing kerajaan dan bersaing untuk mendapatkan tahta Iron Throne.
4. Photosynthesis
Photosynthesis / Amazon
Board game yang bisa dimainkan hingga 2-4 orang ini diklaim sangat cocok dimainkan oleh keluarga. Dengan desain papan 3D yang indah, Anda akan diminta bersaing untuk membuat wilayah Anda dipenuhi oleh pepohonan.
5. Beasts of Balance
Beasts of Balance / Amazon
Board game yang unik ini menggunakan aplikasi mobile yang meminta Anda untuk menyusun figur 3D berbentuk binatang tanpa boleh terjatuh. Menyusun binatang tersebut akan mengubah dunia digital yang akan terlihat di ponsel atau layar TV Anda.
6. Dinosaur Island
Dinosaur Game / Toko Board Game
Di dalam board game berjudul Dinosaur Island, para pemain dengan total hingga tiga orang akan bersaing untuk membuat taman dinosaurus terbaik. Anda secara bergantian akan diminta untuk melakukan penelitian genetika, membangun kandang-kandang, hingga restoran.
7. Isle of Skye
Isle of Skye / Zatu Games
Visual yang indah menjadi daya tarik dari board game berjudul Isle of Skye ini. Di dalam permainan ini, Anda diminta untuk membangun pulau beserta bangunan-bangunannya. Isle of Skye cocok untuk pemain berusia 8 tahun ke atas dan bisa dimainkan oleh 2-5 orang.
Baca juga: #dirumahaja? Konsep Hunian ini Bisa Menjadi Inspirasi
8. Cosmic Encounter
Cosmic Encounter / Dumee Gamer
Board game yang dikombinasikan dengan card battle berjudul Cosmic Encounter ini menuntut Anda menggunakan strategi berbeda setiap kali bermain.
Peraturannya sederhana; setiap giliran, pemain akan berhadapan acak dengan pemain lain (encounter) dan mereka akan bertarung (dengan kartu di tangan masing-masing) atau bernegosiasi.
Cosmic Encounter bisa dimainkan oleh 2-5 pemain dan cocok untuk orang berusia 8 tahun ke atas.
Teaser: Amazon
-