Awal tahun 2020, drama Itaewon Class yang dibintangi oleh Park Seo Joon dan Kim Da Mi mencuri perhatian tak hanya di Korea Selatan, begitu pula masyarakat global.

Ditayangkan di stasiun televisi JTBC serta Netflix, publik dibuat tercengang dengan kegigihan dan kepintaran tokoh Park Sae Ro Yi yang diperankan oleh Park Seo Joon dalam membangun pub kecil bernama Danbam di kawasan Itaewon, Seoul, Korea Selatan hingga akhirnya menjadi perusahaan global.




Park Sae Ro Yi di Danbam Pub / JTBC



Satu elemen yang tak bisa dilewatkan dalam drama korea yang menggelitik beragam isu sosial, seperti transgender serta rasis terhadap warga negara asing ini adalah kuliner. Sebagai drama yang berorientasi akan bisnis dunia kuliner, beragam santapan asal Korea Selatan disajikan dengan begitu menggugah dan menarik perhatian.





Jadi, kuliner lezat asal Korea Selatan apa sajakah yang dapat Anda saksikan dalam drama Itaewon Class ini?


1. Spicy Soft Tofu Stew

Menu andalan Danbam Pub yang diciptakan oleh juru masak Ma Hyeon Yi ini merupakan menu signature yang menjadi turning point kesuksesan tempat makan ini. Bahkan karakter wanita utama, Jo Yi Seo yang dikenal memiliki selera tinggi turut mengakui rasa dari menu ini. 


spicy soft tofu stew / jtbc


tak hanya itu saja, kini terdapat brand makanan yang turut menjual menu ini dalam sajian instan sehingga dengan mudah dapat dibeli publik di supermarket.


Menu Instan terinspirasi dari Itaewon Class / Borambaby Blog Naver


2. Nasi Goreng

Dalam episode awal Itaewon Class, Park Sae Ro Yi semasa SMA tampak membuat sarapan untuk bapaknya berupa nasi goreng sederhana lengkap dengan telur goreng mata sapi. Makanan ini disinyalir terinspirasi dari nasi goreng oriental yang memiliki warna pucat ketimbang nasi goreng berwarna cokelat yang kerap dikenal di Korea Selatan.





Nasi Goreng / Machessmo


3. Kimchi Stew

Salah satu highlight cerita dalam drama Itaewon Class adalah kontes masak yang menampilkan kompetisi antara Danbam dan perusahaan multinasional, Jangga. Menu yang turut hadir dalam kompetisi ini adalah Kimchi Stew yang merupakan menu favorit masyarakat Korea Selatan yang terkenal dengan kegemarannya akan Kimchi.


Kimchi Stew with Tuna / Matador Network


4. Soybean Stew

Belum dianggap sebagai pencinta kuliner Korea Selatan sejati jika belum mengenal Soybean Stew. Memiliki aroma yang menyengat dan ikonis, menu berkuah ini kemungkinan besar belum tentu populer di mata warga asing. Sebagian besar masyarakat Korea Selatan turut menyantap masakan ini sebagai hangover soup guna mengatasi rasa tidak enak di badan usai minum alkohol.



Soybean Paste Stew / Korean Bapsang


5. Soybean Sprout Soup

Perdebatan antara Choi Seung Kwon dan Jo Yi Seo dimulai saat Choi Seung Kwon menyajikan Soybean Sprout Soup dengan cara yang kurang tepat, yaitu jari jempol mengenai permukaan sup. Sup ini merupakan sup sederhana dan ringan yang kerap disajikan untuk menemani beragam menu utama lainnya di Korea Selatan.



Soybean Sprout Soup / Korean Bapsang


Jadi, menu mana kah yang pertama kali ingin Anda coba?



Foto teaser: Poster drama Itaewon Class / JTBC