Setelah melakukan tur ke berbagai benua, akhirnya Chiharu Shiota dengan karyanya 'The Soul Trembles' mengunjungi Indonesia sebagai satu-satunya negara dalam Asia Tenggara.

Pameran ini akan menjadi pameran tunggal terbesar oleh Chiharu Shiota dan menjadi yang pertama di Indonesia, bertempat di Museum MACAN. Pameran ini telah mendapatkan sambutan hangat dan pujian sepanjang tur globalnya, yang menampilkan instalasi dalam skala yang impresif.





karya seni: out of my body


dikenal sebagai karya seni dengan seri instalasi megah yang terbuat dari benang berwarna merah dan hitam, terbentang ke segala penjuru ruangan.

pengunjung akan menjumpai objek-objek metaforis dan sugestif seperti tempat tidur, di mana sang perupa menghadirkan celah yang sempit antara mimpi dan realita, kehidupan dan kematian; pakaian, yang bersifat dangkal dan hanya berfungsi untuk melapisi kulit; serta koper dan perahu yang menjadi simbol pergerakan dan ketidakpastian.



karya seni: accumulation–searching for the destination


menampilkan karya yang berangkat dari pengalaman personal sang perupa yang mendalam. mengeksplorasi gagasan identitas sosial dan budaya seperti etnisitas, kewarganegaraan, dan agama, serta tema-tema universal sebagai bentuk pada kesadaran manusia dan pengalaman yang bersifat non-fisik seperti ingatan, pemikiran, ketakutan, mimpi, dan keheningan.





karya seni: where are we going?


dari banyaknya karya seni yang dibawa, ada satu instalasi jika dilihat secara kasat mata bisa langsung mengerti maksud dan arti yang ingin disampaikan, yaitu karya seni bernama 'reflection of space and time'.

berupa dua gaun putih dengan cermin diantaranya dan dibingkai oleh logam serta benang hitam khas chiharu, terlihat sederhana dalam tatanan kata dan begitupun saat dilihat langsung. membawa makna bahwa apa yang kita lihat di dunia ini, belum tentu dan belum ada yang tau mana yang benar dan mana yang nyata.



Karya seni: Reflection of Space and Time


Pameran ini akan mengambil alih seluruh area di museum yang berisikan perjalanan Shiota selama hampir dari 30 tahun berkarya secara mendalam, khususnya dalam bentuk instalasi berskala besar, karya patung, rekaman video performans, fotografi, gambar-gambar, dan material terkait seni performans. Anda bisa langsung kunjungi Museum MACAN selama 26 November 2022 hingga 30 April 2023.

Tiket untuk berkunjung bisa akses melalui link ini https://ticket.museummacan.org/SHIOTAMACAN dan mitra tiket: GoTix, Klook, Tiket.com, dan Traveloka.



Sumber Foto: Museum MACAN
Teks Oleh: Putri Rahma Safhira