Konsep smart home kini semakin lumrah bagi generasi masa kini yang turut dikenal digital savvy. Perkembangan ini pula yang membuat maraknya produk untuk rumah dengan teknologi yang saling terkoneksi. Menjawab tren tersebut, mengantarkan Signify dalam peluncuran pertama kali WiZ Smart Lighting di Indonesia yang berlangsung di #LightAsYouWiz House, Jakarta Selatan beberapa waktu silam.




“Melonjaknya minat terhadap smart home turut mendorong penetrasi smart lighting di Indonesia, yang pasarnya telah melampaui USD 24,7 juta, bertumbuh 26,7% YoY. Hadirkan WiZ, Signify mengajak konsumen #LightAsYouWiZ menciptakan ambience ruangan sesuai keinginan. Bersama WiZ, aktivitas lebih seru, rumah menjadi lebih berwarna, nyaman, dan estetis. Siapa saja bisa menciptakan rumah pintar berkat teknologi WiZ yang cerdas dan canggih.” - Dedy Bagus Pramono, President Director Signify Commercial Indonesia



Sau Hong Lim (Regional Marketing Leader Consumer, Signify Asia, Middle East & Africa), Maikel Klomp (Executive Vice President Line of Business WiZ Connected, Signify Global), Chandra Vaidyanathan ( Executive Vice President Commercial Leader Consumer, Signify Asia, Middle East & Africa), Dedy Bagus Pramono (President Director, Signify Commercial Indonesia), Burhan Noor Sahid (Marketing Manager Consumer, Signify Commercial Indonesia)


WiZ merupakan brand global yang berdiri sejak 2017 dan telah bergabung dengan Signify pada tahun 2019 yang tersedia di lebih dari 60 negara. Produk lampu ini menargetkan konsumen muda dan menjadi inspirasi bagi user yang ingin memiliki smart home yang dilengkapi dengan sistem pencahayaan yang pintar, pemasangan serta penggunaan yang mudah. 


Baca juga, Rumah Masa Depan yang Pintar dari Philips


Brian Nathanael (Tanjun House), Riri Yakub (Principal Architect Atelier Riri), Burhan Noor Sahid (Marketing Manager Consumer Signify Commercial Indonesia), Maikel Klomp (Executive Vice President Line of Business WiZ Con)


Turut ditemani arsitek Riri Yakub (Principal Architect Atelier Riri) dan Home Decor Influencer Brian Nathanael (Tanjun House) saat peluncuran produk, ajang ini mendemonstrasikan fitur-fitur terbaik dari WiZ Smart Lighting yang siap menjadi lampu pilihan favorit anak muda masa kini.




1. Ciptakan ambience interior #LightAsYouWiz

Salah satu fitur terbaik WiZ Smart Lighting yang menarik perhatian CASA adalah memiliki 16 juta pilihan warna mulai dari beragam warna putih hingga pilihan full-color. Diiringi dengan cara pemasangan plug-and-play serta kontrol yang user-friendly, penghuni rumah dengan mudah dapat menciptakan beragam ambience sesuai kebutuhan.




Misalnya saja di kamar tidur bisa gunakan kombinasi WiZ Downlight pada drop ceiling serta WiZ RGB/RGBIC Light Strip di balik bedhead. Tampilan cahaya dari kedua produk dengan mudah dapat diubah berkesan cool tone saat beraktivitas ataupun warm tone jika ingin suasana yang cozy dan hangat. Penghuni rumah juga bisa personalisasi dengan ciptakan preset lighting sesuai keingingan.




Baca juga, Pencahayaan Indoor Masa Kini Serupa Cahaya Alami


2. Upgrade keseruan saat family time!

Aktifkan fitur Music Sync pada WiZ Light Strip RGB/RGBIC yang disematkan di balik layar TV, sehingga warna lampu dapat berubah otomatis ikuti intensitas suara film yang sedang ditonton. Dengan demikian, memperkaya dan membuat suasana saat menonton film bersama keluarga jadi semakin seru.




3. Fitur otomatisasi yang memanjakan penghuni rumah

Memiliki fitur Space Sense, membuat penghuni rumah tak perlu khawatir mencari-mencari saklar saat rumah gelap. Dikarenakan, lampu WiZ akan mendeteksi pergerakan di sekitarnya dan otomatis hidup menerangi interior rumah. 



Selain itu, pengguna lampu WiZ dapat mengatur schedule mati dan hidupnya lampu sesuai kebutuhan. Dengan demikin, mampu menghemat penggunaan energi di rumah seperti yang dipaparkan oleh arsitek Riri Yakub. Semua lampu dapat dikontrol dari mana saja karena bisa diakses melalui aplikasi di smartphone. Bisa pula diatur dengan suara dan remote control WiZ yang miliki desain modern serta minimalis.


4. Lampu bisa diolah jadi berbagai bentuk

Produk Smart Flex Trip dapat dikreasikan menjadi berbagai bentuk, yang tak hanya berperan sebagai elemen interior yang unik sekaligus personalisasi desain interior di rumah. Contohnya, di kamar tidur anak lampu dikreasikan berbentuk thunder yang berikan kesan playful atau lampu dapat dibentuk menggambarkan figur mobil menghiasi dinding game room.




Dalam peluncuran produk di #LightAsYouWiz House, pengunjung turut disuguhkan inspirasi penerapan produk WiZ Smart Lighting seperti Light Strip RGB/RGBIC, Bulb, Downlight, Portable Lamp, Smart Flex Strip, Fairy Lights dan aksesorisnya. Deretan koleksi eksklusif ini telah tersedia online di e-commerce serta offline (MITRA10 dan Depo Bangunan). 


Sumber foto: Signify