-
Berburu Kuliner Seru di Kawasan Tangerang
Hidup sehari-hari yang dipenuhi dengan beragam aktivitas, terkadang mengakibatkan kita memiliki pola makan yang tidak menentu. Menikmati beberapa kudapan akan sungguh lezat usai lembur yang menyita waktu makan malam. Di lain waktu, menyantap salad segar sebelum pergi berolahraga juga jadi ide yang bagus untuk menambah tenaga.
Makanan tambahan seperti ini disebut sebagai fourth meal. Berporsi ringan, namun tetap memenuhi kebutuhan kita saat mendadak merasa lapar. Temukan hidangan yang dapat Anda jadikan inspirasi untuk memenuhi asupan menyehatkan di kawasan Tangerang berikut ini.
Oranje Juicery
Mari menyantap menu populer dari Oranje Juicery, yaitu Soursop Smoothies Bowl. Segarnya campuran buah sirsak, mangga, dan pisang membuat menu ini cocok untuk Anda yang menginginkan menu sehat nan segar. Suasana ruang yang berkesan seolah berada di rumah, dapat menjadi pilihan untuk menutup kegiatan Anda sehari-harinya.
Kakolait
Hot Chocolate adalah pilihan yang pas jika Anda mencari sesuatu yang menghangatkan tubuh sekaligus mengenyangkan. Menu signature dari Kokolait, yaitu Hot Chocolate serta Kakolava akan nikmat untuk disantap sambil menikmati suasana santai di kafe yang berlokasi di The Breeze, BSD ini.
Baca juga: Tempat Nongkrong yang Buat Kamu Betah di Tangerang
Hommie Coffee and Noodle
Bagi yang memilih menu mie sebagai guilty pleasure dalam pilihan makanannya, hidangan di Hommie Coffee and Noodle akan memenuhi keinginan tersebut. Beragam menu mie dapat Anda pilih sendiri sambil menyeruput pilihan kopi dari kafe ini.
Firenza Gelateria
Tak ada yang salah dengan menikmati satu scoop gelato sebagai hadiah kepada diri sendiri, setelah seharian beraktivitas. Firenza Gelateria di Gading Serpong menyediakan beragam rasa gelato yang terus berganti. Jadi, siapa yang dapat menduga rasa apa yang akan Anda temukan ketika mengunjungi gerai gelato ini.
Baca juga: 7 Tempat Wisata Seru di Tangerang untuk Weekend
Neighbor
Jika Anda hanya menginginkan kudapan ringan dan tidak berporsi besar, beragam pilihan dapat Anda temukan di Neighbor. Selain itu, Anda juga bisa menggunakan area coworking dengan suasana santai sambil duduk bersila maupun area bekerja lainnya.
Simak terus inspirasi mengenai desain dan travel lainnya di website dan akun instagram CASA Indonesia.
Foto dok. Pinterest, Foodirectory, Wanderbites, Manual Jakarta
-