-
Trik Khusus! 30 Partisi Rumah Minimalis Kecil Jadi Luas
Memiliki hunian dengan lahan yang terbatas, tak perlu khawatir akan membuat area ruang Anda menjadi sempit. Dengan sedikit kreativitas dalam menata ruang, room separator atau sekat pemisah ruang adalah menjadi solusinya. Pemilihan desain yang tepat akan membuat area menjadi lebih lapang dan terorganisasi.
Beragam bentuk desain dari berbagai material akan CASA hadirkan inovasinya di sini. Simak info lengkapnya:
Room Separator dari kaca
Material yang paling lazim digunakan adalah kaca. Beberapa desain ini cocok sebagai pembagi ruang baik untuk rumah maupun area kantor.
Ada beberapa jenis kaca yaitu diantaranya kaca transparan, buram dan kaca bertekstur. Tak hanya berdiri sebagai elemen tunggal semata, material kaca ini dapat dikombinasikan dengan barang lain menjadi partisi beraquarium.
zaka decor
postris
home my design
decor your homes
inspirationalz
Pembatas dari cermin
Permainan cermin sebagai pembatas ruang bisa menjadi pilihan. Disusun secara berjejer material cermin akan memantulkan bayangan pada objek didepannya, sehingga menghasilkan elemen visual yang menarik. Sebagai penyangganya jangan lupa melapisi dengan material besi agar lebih kuat.
hustopia
Sekat material besi
Aplikasikan material besi sebagai sekat ruangan. Anda dapat memilih material ini untuk hunian atau kantor yang bergaya minimalis dan industrial. Untuk perawatan, besi hanya cukup dibersihkan dari debu agar lebih tahan lama.
cocolapine design
design decor travel
thearchitectsdiary
Dinding artistik
Untuk membagi ruang, dinding polos pun bisa diubah menjadi elemen yang menarik dengan sedikit senuhan yang artistik. Yaitu tonjolkan elemen natural melalui batu bata yang diekspos.
feasthome
Sekat ruang material kayu aneka jenis
Material kayu memang lazim digunakan sebagai bahan bangunan seperti lantai, kusen, furnitur maupun rangka atap. Warna nya yang natural dan memiliki berat yang ringan membuat bahan ini mudah diolah serta cocok untuk diterapkan pada segala jenis ruang.
home decor star
zaka decor
room divider
annet eva puruczki
the architects diary
contemporist
Baca juga: 23 Desain Ruang Kerja yang Membuat Anda Fokus di Rumah
recycled-crafts
proektymuratordom
Baca juga: 16 Ide Dekorasi Kamar Tidur Sederhana Namun Terasa Luas
pecansthomedecor
show your vote
kreatecube
woy home
sooziq
Tanaman gantung di dalam ruang
Selain memperindah tampilan ruang kehadiran tanaman hijau di dalam rumah/ kantor Anda juga dapat difungsikan menjadi area pemisah. Caranya adalah dengan menyusun beberapa papan kayu yang sudah diberi lubang untuk pot. Lalu gantung menggunakan tali baja atau rantai besi pada ceiling bangunan. Pilihlah tanaman yang merambat dan berukuran kecil.
projectnursery
Baca juga: Tanaman Hias Apa yang Cocok di Dalam Rumah?
Pembatas dari bambu
Daerah tropis seperti Indonesia banyak memiliki aneka jenis bahan material alami salah satunya adalah bambu. Dengan sedikit sentuhan, bambu-bambu ini akan menjadi elemen pendukung interior yang tak kalah bagus dengan material lain. Bisa berupa bambu utuh, maupun bilah-bilah yang sudah diolah menjadi produk turunan.
decorationhomes
shake my blog
Rotan ramah lingkungan
Sebagai material baru pengganti kayu, rotan merupakan solusi penembangan pohon liar yang dapat merusak lingkungan. Selain bahan yang mudah dibentuk, material ini pun juga tahan lama sehingga layak digunakan sebagai partisi ruang.
septemberedit
Tali pembatas ruang
Tali yang biasanya digunakan untuk mengikat suatu barang, kali ini disusun rapi dijadikan suatu barang untuk pembatas ruang. Dengan ide kreatif Anda, pasti dekorasi rumah akan lebih menarik.
ariyonainterior
lushome
Kain penjaga privasi
Tak selalu dinding batu bata atau kayu yang dijadikan pembagi ruang. Kain gorden juga dapat membatasi ruangan untuk kebutuhan yang lebih privasi. Desain ini cocok untuk hunian apartemen atau rumah yang memiliki lahan terbatas.
home interior furniture
Teks oleh: Aditya Krisna Widiyanto
SUmber foto: Muratordom
-