-
Tips Mudah Optimalkan Area Balkon dan Teras Minimalis / Unopiù
Tinggal di apartemen dan bingung dalam mengoptimalkan area balkonnya?
Area ini dapat disulap menjadi ruang bekerja maupun bersantai di apartemen sembari ditemani taman kecil yang asri. Dengan luas balkon yang kecil pun, tips sekaligus inspirasi desain berikut ini dapat dengan mudah diterapkan sesuai dengan keinginan.
Tips desain tersebut terinspirasi dari koleksi Urban Colony yang dirilis oleh Unopiù untuk mengoptimalkan ruang outdoor di hunian walaupun berukuran kecil. Dirancang oleh Meneghello Paolelli Associati, ia menciptakan struktur modular yang terbuat dari iroko wood.
Memiliki bentuk menyerupai tangga, produk dapat disusun menempel di dinding serta railing pada balkon dan bahkan menjadi langit-langit. Ditemani dengan tiga unit produk terbuat dari aluminium, Anda dapat merancang oasis pribadi di area balkon rumah modern.
Produk aksesori yang tersedia adalah berupa pot, tray, serta kabinet tertutup dalam balutan warna putih. Sematkan rentetan elemen desain ini dan Anda dengan mudah dapat menciptakan taman kecil di area balkon maupun teras di rumah.
Sumber Foto: Unopiù
-