-
Tanaman Pengusir Nyamuk
Selain pandemi COVID-19, Indonesia juga sedang dilanda oleh wabah DBD atau demam berdarah. Penyakit yang dibawa oleh nyamuk aedes aegypti ini sudah menjangkiti sedikitnya 17 ribu orang di Indonesia dari Januari 2020 hingga sekarang.
Sebagai langkah preventif, kiat membersihkan hunian adalah cara paling jitu untuk mencegah bersarangnya nyamuk. Kali ini, CASA Indonesia juga memilihkan 6 tanaman pengusir nyamuk yang bisa Anda pajang di rumah.
Selain dapat mengusir nyamuk, tanaman-tanaman di bawah ini juga memiliki penampilan yang manis untuk interior Anda.
1. Tanaman Geranium
Garden Design
Tanaman geranium biasanya hadir dengan warna bunga yang variatif; mulai putih, biru, hingga merah. Variasi warna tersebut tentu dapat menjadi elemen dekor yang indah pada ruang keluarga Anda.
Baca juga: 8 Tanaman Ini Mampu Cegah Corona Masuk Ke Dalam Rumah!
Tanaman yang juga dikenal dengan nama tapak dara ini memiliki aroma lemon yang dapat mengusir nyamuk.
2. Tanaman Pennyroyal
The Spruce
Tanaman pennyroyal atau mentha pulegium merupakan jenis tanaman perdu yang memiliki aroma serupa mint.
Tidak hanya menjadi penangkal nyamuk, tanaman ini juga dapat mengusir kecoa, kutu, bahkan tikus. Daun pennyroyal yang dihancurkan dan disimpan di kantong juga dapat mengusir nyamuk.
Namun menanam pennyroyal butuh perhatian ekstra. Pasalnya tanaman ini dikategorikan beracun jika dikonsumsi, khususnya untuk anak-anak dan perempuan hamil.
3. Tanaman Sage
Almanac
Selain dapat mengusir nyamuk, tanaman yang memiliki nama latin salvia officinalis ini memiliki banyak manfaat; di antaranya bumbu penyedap dan elemen pewangi di dalam produk kosmetik.
Untuk mengusir nyamuk, Anda bisa memetik daun sage dan membakarnya hingga mengeluarkan asap. Aroma yang keluar dari daun tersebut juga dapat menyegarkan seisi rumah Anda.
4. Tanaman Peppermint
Grow Joy
Meski dikategorikan sebagai tanaman invasif akibat tingkat pertumbuhannya yang cukup pesat, tanaman bernama latin mentha x piperita ini memiliki banyak manfaat.
Baca juga: Manfaat Tanaman Kaktus Hias dan Cara Merawatnya
Minyak yang keluar dari tanamannya tidak hanya dapat menangkal nyamuk, namun juga dapat membantu menyembuhkan bentol akibat digigit nyamuk.
5. Tanaman Lavender
White Flower Farm
Wangi yang dapat menenangkan Anda setelah seharian beraktivitas adalah ciri utama dari tanaman dengan nama latin lavandula ini.
Tidak hanya mengusir nyamuk, Anda bisa menggunakan lavender sebagai bahan membuat teh. Warna ungunya juga dapat menjadi elemen dekorasi yang memperindah interior hunian Anda.
6. Bunga Floss
Amazon
Bunga floss mengandug senyawa bernama coumarin yang jamak digunakan dalam produk-produk pengusir nyamuk.
Bunga floss juga hadir dalam ragam varian warna; biru, merah muda, dan ungu sehingga dapat dijadikan dekorasi rumah atau hadiah dalam bentuk buket bunga.
Teaser: Amazon
-