-
Pesawat dengan desain yang tidak biasa menarik perhatian para pecinta tokoh kartun Pikachu. Bagaimana tidak, bagian luar dan dalam peswat didesain dengan nuansa Pikachu yang menggemaskan.
Pesawat ini dihadirkan oleh maskapai penerbangan Garuda Indonesia yang berkolaborasi dengan The Pokemon Company pada armada B737-800NG atau Pikachu Jet GA-1. Desain Pikachu ini menjadi desain pertama dari total dua desain yang bertajuk 'Pokemon Air Adventures' yang diresmikan pada bulan Februari 2024.
Kolaborasi ini juga menggandeng Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia. Hal ini bertujuan sebagai langkah adaptif untuk menarik wisatawan domestik maupun regional untuk menggunakan Garuda Indonesia dalam penerbangan ke berbagai destinasi di Indonesia.
Terinspirasi dari keindahan budaya dan kekayaan alam Indonesia, pesawat ini menampilkan desain bernuansa laut hingga hutan Indonesia yang digambarkan dalam kedua sisi badan pesawat. Tak ketinggalan terdapat sepuluh gambar karakter pokemon yang menambah keunikan dalam desain tersebut.
Sisi kiri pesawat yang bertemakan laut, diisi oleh karakter Squirtle, Horsea, Finneon, Mantine, dan Butterfree. Sedangkan sisi kanan peswat yang bertemakan gunung, dihadiri oleh karakter Bounsweet, Oddish, Eevee, Aipom, dan Vileplume.
Layanan tematik Pokemon juga dihadirkan dalam berbagai touch point penumpang mulai dari pre-flight, in-flight, hingga post flight. LED yang didesain Pokemon pada selected Check-in counter area dan boarding gate, cabin crew yang menggunakan atribut boneka Pokemon saat menyambut penumpang. Menampilkan juga tayangan Pokemon Kids TV saat in-flight entertainment di pesawat.
Penerbangan pesawat tematik ini melayani rute penerbangan Denpasar-Jakarta. Tak hanya itu, penerbangan juga akan mengjangkau rute Batam, Medan, Palangkaraya, Malang, Balikpapan, Yogyakarta, Denpasar ke Makassar (pp), Merauke hingga Jayapura, serta rute internasional Surabaya ke Singapura.
Ingin coba sensasi terbang dengan pesawat Pikachu yang adorable ini? Berikut jadwal penerbangan Pikachu Jet GA1 yang patut disimak.
29 Februari 2024
Jakarta - Bali: GA422
Bali - Jakarta: GA419
1 Maret 2024
Jakarta - Bali: GA422
Bali - Jakarta: GA419
2 Maret 2024
Jakarta - Bali: GA422
Bali - Jakarta: GA419
3 Maret 2024
Jakarta - Bali: GA422
Bali - Jakarta: GA419
5 Maret 2024
Surabaya - Singapura: GA854
Singapura - Surabaya:GA855
Bali - Singapura: GA842
Singapura - Bali: GA843
8 Maret 2024
Jakarta - Medan: GA182
Medan - Jakarta: GA185
11 Maret 2024
Jakarta - Palangkaraya: GA554
12 Maret 2024
Palangkaraya - Jakarta: GA555
25 Maret 2024
Jakarta - Malang: GA290
Malang - Jakarta: GA291
Sumber foto: Garuda Indonesia, Kemenparekraf RI
Teks oleh: Desvita Aulia R.
-