Selama pandemi, Anda sering berbelanja online di market place? Mungkin sudah biasa. Namun, pernahkah Anda memiliki pengalaman berbelanja online interaktif yang menggunakan teknologi Virtual Reality (VR)?


Sebuah gebrakan baru dalam berbelanja online diluncurkan oleh Valentino, salah satu mode raksasa asal Italia, yang mengajak penggemar dengan membuat sebuah platform berbelanja online yang sentimental.


Baca juga: Fashion Show ANFA 2020 Digelar Berupa Visual Motion

valentino insights

Laman Utama Valentino Insights


Diberi nama Valentino Insights, proyek Virtual Reality (VR) yang bekerja sama dengan sebuah start-up perancang suasana virtual bernama Vertual diluncurkan oleh Valentino di penghujung 2020. Proyek ini menggabungkan pengalaman belanja dengan arsitektur, desain interior, atmosfer yang sentimental, dan sarana interaktif yang ada di dalamnya.


Proyek ini mengambil latar di vila bergaya Mediterania serupa dengan kediaman direktur kreatif Valentino, Pierpaolo Piccioli di Nettuno, Italia. Rumah ini dapat dijelajahi secara tiga dimensi menggunakan teknologi VR dengan mengunjungi halaman resmi Valentino Insight guna mengajak penggemarnya mendalami gaya hidup sang desainer tersebut.


valentino insights 2

Tampilan Interior Valentino Insights


Baca juga: Segar! Inspirasi Desain Mediterania untuk Area Outdoor

Proyek ini membuat pengalaman serupa video game ketika pengunjung online dapat menyusuri vila tersebut dengan berjalan dan menjelajahi seisi rumah seperti sedang bermain game berbasis Virtual Reality atau VR. Kental dengan suasana Italia, langit-langit yang tinggi, jendela yang besar, dekorasi khas furnitur tahun 1960an, dan warna-warna hangat yang hadir dalam proyek ini menjadi karya yang dihidangkan bagi para penggemarnya.




valentino insights 3

Suasana Mediterania yang Kental dalam Valentino Insights


Beragam fitur interaktif yang memuat beragam informasi menarik tersebar di berbagai sudut rumah maya ini. Diantaranya adalah ponsel dengan rekaman suara, piringan hitam dengan playlist Spotify, buku harian sang desainer, dan yang utama adalah fashion item dari katalog Valentino, yang dapat Anda lihat dan langsung membelinya hanya dengan satu klik.


valentino insights 4

Fashion Item di Valentino Insights


Valentino Insights akan terus diperbarui melalui penambahan item baru, aktivitas, fitur interaktif, dan berita dari komunitas Valentino. Melalui medium dunia maya ini diharapkan menjadi sebuah upaya dalam memungkinkan Valentino untuk tetap terhubung dengan para penggemarnya tanpa harus dibatasi new normal di tengah masa pandemi.


Sumber foto: Valentino Insights
Teks oleh: Atsmara Tsaniya