Meski sebagian besar masyarakat menganggap tahun 2020 adalah tahun yang kurang baik, bagi pehobi Gunpla atau model kit plastik Gundam, 2020 merupakan tahun yang spesial.


Pada tahun ini, Gunpla merayakan hari ulang tahun ke-40 nya dengan cara spesial; meluncurkan model kit Gundam RX-78-2 skala 1/144 Gundarium Alloy.






gundam rx-78-2 menjadi salah satu tipe gundam paling ikonis di antara tipe lainnya. selain sistem persenjataannya yang canggih, rx-78-2 juga menggunakan material khusus berupa luna titanium alloy yang ditempa di permukaan bulan.


baca juga: sekarang anda bisa buat kota sendiri di rumah


luna titanium alloy yang sekarang dinamakan gundarium alloy ini yang dijadikan inspirasi dalam menciptakan model kit gundal spesial ini.




meski material gundarium fiktif dan hanya rekaan, bandai spirit selaku produsen gunpla menggunakan material yang menyerupai versi aslinya.




baca juga: pecinta disney dan goofy harus punya sepatu terbaru ini


mereka menggabungkan titanium murni, aluminum, dan elemen langka yttrium dengan cara diubah menjadi bubuk dan dicampurkan.




material lalu dicetak menggunakan injection molding system untuk menciptakan part yang presisi untuk model kit. karena tidak terbuat dari plastik seperti model kit pada umumnya, dibutuhkan serangkaian trial & error agar semua parts bisa disatukan.




Model kit berwana hitam metalik ini dihargai 2 ribu dolar AS atau setara 29 juta rupiah.


Sumber: Soranews24
Foto & teaser: Bandai Hobby