Siapa yang tidak memiliki baju putih sebagai pilihan outfit sehari-hari? Selain karena warnaya timeless, warna putih seringkali jadi pilihan banyak orang untuk Hari Raya Lebaran nanti. Namun kekhawatiran akan selalu muncul jika baju putih terkena noda, terutama noda makanan yang menguning.





thespruce


walaupun musuh besar baju putih adalah noda, tapi sudah gak perlu pusing lagi, karena alacasa telah merangkum 10 cara agar baju putih anda yang terkena noda kuning tetap bisa dipakai kembali.


1. pakai baking soda

cara ini pasti familiar untuk anda, namun ada step yang sering terlewatkan, yaitu gunakan air panas untuk melarutkan bubuk baking soda nya. bahan dasar untuk mengembangkan kue ini juga memilki fungsi antiseptik ringan yang bagus untuk menghilangkan noda pada pakaian.

caranya, larutkan baking soda ke dalam air dan aduk hingga menjadi seperti pasta. lalu setelah sedikit agak mengental, oleskan pasta baking soda ke permukaan baju yang ada noda. terakhir, rendam baju ke dalam larutan baking soda dan air panas selama 30 menit.



blesserhouse.com


2. pakai sabun cuci piring 

sabun yang biasa digunakan untuk menghilangkan noda membandel di peralatan makan juga bisa hilangkan noda kuning atau kehitaman pada baju lho! anda hanya perlu mengoleskan sabun cuci piring ke noda di pakaian, gosok sedikit permukaan nodanya dan diamkan selama 10-15 menit sebelum dibilas hingga bersih lalu dicuci seperti biasa.



popsugar.com


3. pakai aseton 

untuk anda yang sering memakai nail art tidak perlu beli bahan tambahan untuk menghilangkan noda di baju, cairan penghilang warna kutek di kuku ini bisa menghilangkan noda di baju putih. caranya adalah dengan campurkan cairan aseton dengan air keran, perbandingannya 1:2. lalu, gunakan sikat atau kapas untuk mengoleskan larutan aseton ke noda pada baju hingga akhirnya noda pun luntur.



seda


4. pakai msg 

hacks ini belum banyak yang tahu, bahwa penyedap makanan merk apapun bisa efektif anda gunakan untuk hilangkan noda pada baju putih. caranya adalah campurkan monosodium glutamat atau msg dan deterjen dengan air hangat, kemudian diamkan selama 30 menit. 



kitchenfunwithmy3sons.com


5. pakai aspirin

punya stok obat pereda nyeri atau aspirin di rumah? anda bisa campurkan 5 tablet aspirin dosis 325mg dengan air panas untuk hilangkan noda di baju. cara ini tidak hanya untuk menghilangkan noda, tapi juga bisa untuk merawat pakaian baju anda agar semakin putih seperti sedia kala



dreamstime.com


6. pakai air perasan lemon

air perasan lemon memang memilki segudang manfaat, selain baik untuk kesehatan, air ini juga bisa menghilangkan noda pada pakaian putih. lemon memilki 5% asam sitrat, dengan kandungan asam sebanyak itu mampu melunturkan noda kuning pada pakaian. caranya dengan peras 3 buah lemon, lalu air perasan lemon dicampur dengan air panas kemudian aduk merata. rendam baju putih pada air campuran itu selama 30 menit, dan dilanjutkan dengan mencuci baju seperti biasanya yang anda lakukan.





ehow.com


7. pakai belimbing wuluh

buah yang terkenal dengan rasa asam kecut ini bisa menghilangkan noda membandel pada baju putih. caranya sangat mudah, belah belimbing wuluh menjadi dua bagian dan gosokkan daging dalamnya langsung ke noda pada baju hingga terangkat, lalu cuci seperti biasa dengan deterjen baju. 



flickr.com


8. Pakai Pasta Gigi

Pasta gigi yang Anda miliki di rumah bisa digunakan untuk menghilangkan noda kuning pada pakaian putih. Hanya perlu mengoleskan pasta gigi ke noda dan gosok perlahan hingga noda hilang. 




9. pakai cuka dapur

cuka dapur atau cuka putih yang biasa untuk campuran asam di makanan ini mampu menghilangkan noda kuning di baju putih, dengan dua cara.

jika noda kuning tidak begitu pekat, anda bisa campurkan cuka dan air biasa dengan perbandingan 50:50, lalu masukkan campuran tersebut ke dalam botol spray untuk kemudian disemprotkan langsung ke spot noda, dan diamkan selama satu jam. cara kedua adalah untuk noda kuning yang pekat, basahkan spot noda dengan cuka lalu diamkan selama 30 menit dan cuci seperti biasa.



hunker.com


10. pakai deterjen pemutih atau pen spotless

cara terakhir rekomendasi alacasa ini paling mudah, namun tidak baik untuk digunakan terlalu sering. terlebih penggunaan deterjen pemutih, karena memilki bahan kimia keras yang bisa merusak bahan kain pada baju. untuk bahan baju yang tipis atau kain yang perlu perawatan khusus, baiknya menggunakan bahan natural seperti di nomor-nomor sebelumnya.

rendam pakaian dengan air dan deterjen pemutih yang memiliki kandungan hidrogen peroksida, atau masukkan cairan pemutih ke mesin cuci, lalu bilas setelah satu jam direndam, kemudian cuci seperti biasa. atau, sekarang sudah ada produk yang berbentuk pena untuk penghilang noda pada baju.



ehow.com


stain pen (penghilang noda portable) ini praktis untuk anda yang memilki kiddos, dan mudah dibawa kemana-mana terutama saat traveling. walau bentuknya kecil, tapi mampu menghilangkan noda baru seperti noda minuman, kopi, teh, limun, jus, yogurt, makanan bayi, saus, lipstik, dan bedak.

cara penggunaanya adalah dengan bersihkan sisa noda dengan tissue atau kain terlebih dahulu, lalu tekan ujung pena untuk mengeluarkan cairan pembersihnya, hapus noda dengan menekan ujung pena, bersihkan sisa cairan dengan kain lembab.



Tokopedia



Foto Teaser: thespruce.com
Teks Oleh: Putri Rahma Safhira