Warna cat interior rumah turut berperan dalam menentukan nuansa hunian secara keseluruhan. Beberapa pilihan warna interior rumah minimalis tertentu dapat memberikan nuansa hunian yang hangat, comfort, elegan, dan indah, antara lain:
beige adalah warna basic yang kerap dipilih sebagai warna cat interior rumah minimalis. warna beige memiliki tampilan seperti warna krem, tetapi lebih hangat. mengaplikasikan warna ini pada interior rumah anda akan semakin menguatkan konsep rumah minimalis yang anda usung, sekaligus menciptakan kesan kalem, hangat, dan nyaman ke dalam rumah.
warna blush merupakan warna merah muda yang lebih ringan dan netral. warna ini sangat mudah dikombinasikan dengan beberapa furnitur rumah, seperti furnitur minimalis berwarna abu-abu atau hitam. perpaduan warna kontras tetapi tidak berlebihan untuk interior rumah minimalis yang lebih elegan.
bagi anda yang menginginkan nuansa segar dan minimalis pada hunian, warna hijau mint bisa menjadi pilihan warna interior rumah yang sempurna. warna hijau mint adalah warna hijau paling muda dan netral yang bisa diaplikasikan untuk semua ruangan. kesan ruangan yang lebih lega bisa didapatkan dengan mengombinasikan warna hijau mint dan putih. pilih furnitur dengan warna yang selaras untuk memberikan keseimbangan pada tampilan interior rumah.
mengaplikasikan warna biru langit pada interior rumah anda akan memberikan tampilan rumah yang simple, lembut, nyaman, dan memberikan ilusi ruangan yang luas. meskipun bisa diaplikasikan di seluruh ruangan rumah, tetapi warna ini sangat cocok diaplikasikan pada ruang keluarga dan kamar tidur.
pilihan warna interior rumah minimalis berikutnya adalah warna cokelat, yang akan memberikan kesan rumah yang hangat dan comfort. anda bisa menggunakan warna cokelat soft sebagai warna cat dinding, lalu kombinasikan dengan warna krem atau warna furnitur yang lebih gelap.
untuk tampilan yang lebih elegan, anda bisa maksimalkan dengan pencahayaan tambahan pada dinding atau plafon ruangan.
warna peach adalah warna hasil campuran pink pucat dan oranye. ketika diaplikasikan sebagai warna cat interior rumah, warna peach akan memberikan kesan lebih luas dan hangat pada ruangan. termasuk salah satu warna pastel, membuat warna ini bisa dikombinasikan dengan warna lainnya, warna kontras sekalipun. perpaduan dengan warna kontras itu justru dapat menghasilkan keseimbangan warna yang menarik pada interior rumah.
selain warna biru langit, warna lain dari spektrum biru yaitu biru navy tidak kalah bagus untuk mempercantik interior rumah minimalis. warna ini bisa menghadirkan kesan sejuk dan elegan ke dalam rumah. supaya tidak terlalu monoton, anda bisa mengombinasikan dengan warna senada yang memiliki tone lebih terang, seperti abu-abu, putih, dan biru muda.
warna abu-abu muda memang sangat identik dengan rumah bergaya minimalis. warna netral yang satu ini memang cukup menawan saat diaplikasikan untuk interior rumah, terlebih ketika dipadukan elemen-elemen kayu, seperti lantai kayu atau furnitur kayu.
warna abu-abu muda dapat menampilkan suasana yang sejuk dan teduh di dalam rumah. itu bisa membuat anda dan seluruh anggota keluarga semakin betah untuk berada di dalamnya.
termasuk ke dalam spektrum warna cokelat, warna taupe ini terbilang sangat unik karena merupakan warna hasil perpaduan cokelat dan ungu. warna ini dapat memberikan tampilan sejuk di dalam ruangan. anda bisa mengaplikasikan warna taupe untuk ruang tamu, ruang keluarga, atau kamar tidur. percantik dengan dekorasi seperti lukisan, pigura, atau pot tanaman hias.
Jika Anda ingin tampilan rumah yang clean, lebih luas, dan terang, tetapi tidak monoton, coba pilih warna putih tulang sebagai warna interior rumah minimalis. Meskipun warna putih tulang tidak seterang warna putih pada umumnya, tetapi warna ini tetap dapat memberikan kesan clean, terang, lebih luas, nyaman, dan hangat pada ruangan.
Itulah beberapa pilihan warna interior rumah minimalis yang bisa dijadikan referensi untuk Anda yang sedang membangun atau merenovasi rumah. Pastikan Anda memilih furnitur yang tidak terlalu mencolok dan tidak terlalu banyak deatil, supaya tidak menghilangkan kesan minimalis pada hunian.