Tempat penyimpanan sepatu yang efisien bisa membuat rumah terasa lebih rapi dan nyaman, terutama jika Anda memiliki banyak sepatu. Sepatu yang tertata rapi tidak hanya membuat ruang lebih teratur, tetapi juga menjaga sepatu dalam kondisi baik, sehingga tahan lama dan siap dipakai kapan saja.
Ada berbagai ide penyimpanan yang bisa Anda coba sesuai dengan kebutuhan dan tata ruang rumah Anda, sehingga sepatu tidak hanya tersimpan rapi tetapi juga mudah diakses saat dibutuhkan.
Berikut 5 ide penyimpanan sepatu yang dapat Anda coba di rumah:
Jika ruang penyimpanan terbatas, Anda bisa coba memasang rak sepatu di belakang pintu. Rak sepatu jenis ini biasanya memiliki kantong-kantong kain atau plastik bening yang cukup besar untuk menampung berbagai jenis sepatu.
Selain menghemat ruang, rak ini juga sangat praktis dan mudah diakses. Anda bisa mengatur sepatu berdasarkan kategori, seperti alas kaki sehari-hari di bagian bawah dan sepatu khusus di bagian atas. Dengan cara ini, pintu tetap dapat berfungsi seperti biasa dan tidak memakan ruang lantai di kamar atau lemari.
Rak bertingkat merupakan pilihan sempurna untuk menata sepatu dalam jumlah banyak. Rak ini hadir dalam berbagai ukuran dan desain, sehingga Anda dapat memilih yang sesuai dengan kebutuhan dan gaya ruangan. Anda juga dapat menyimpan sepatu dengan lebih teratur tanpa memakan banyak tempat.
Memanfaatkan area di bawah tempat tidur adalah cara fleksibel untuk menyimpan barang di ruang terbatas. Gunakan laci penyimpanan yang dapat digeser keluar-masuk di bawah tempat tidur untuk menyimpan sepat Jika ingin lebih hemat, Anda bisa menggunakan kotak sepatu biasa yang disusun rapi di bawah tempat tidur. Cara ini sangat ideal karena dapat disimpan di tempat tersembunyi namun tetap mudah diakses.
Baca juga: Punya Koleksi Tas? Ini 9 Ide Menyimpan Tas Agar Lebih Rapi
Rak sepatu lipat atau yang dapat dibongkar-pasang merupakan jenis rak yang biasanya mudah dipasang dan dilepas, ditambah lagi tidak memakan banyak tempat. Anda bisa menyimpan sepatu di rak ini secara vertikal atau horizontal sesuai kebutuhan, terlebih lagi rak ini mudah dipindahkan, sehingga fleksibel untuk diletakkan di berbagai area ruangan.
Kotak penyimpanan transparan merupakan solusi praktis yang memungkinkan Anda menyimpan sepatu dengan rapi dan melindunginya dari debu. Karena transparan, Anda bisa dengan mudah melihat sepatu di dalamnya tanpa harus membuka setiap kotak.
Susun kotak-kotak ini di sudut ruangan atau di dalam lemari agar ruangan tetap tertata. Kotak ini juga mudah diatur ulang sesuai kebutuhan, sehingga cocok untuk ruang kecil yang memerlukan fleksibilitas.