Setelah diresmikan beberapa bulan lalu, patung Garuda Wisnu Kencana (GWK) di Bali menambah daftar patung tertinggi di dunia dari benua Asia. Kini giliran India yang baru saja meresmikan Statue of Unity, yang merupakan sosok Deputi Perdana Menteri India pertama dan founding father, Sardar Vallabhbhai Patel.
Baca juga: Setelah 28 Tahun! Fakta Unik Tentang Patung GWK Bali
Patung setinggi 182 meter tersebut berdiri Pulau Sadhu, di barat provinsi Gujarat, India. Pengerjaan Statue of Unity menghabiskan waktu selama 33 bulan dan menghabiskan biaya sebesar 226.9 juta Poundsterling dan telah diresmikan pada akhir Oktober lalu.
Baca juga: Fondation Louis Vuitton: Mahakarya di Tengah Kota Paris
Statue of Unity dinobatkan menjadi patung tertinggi di dunia, setelah sebelumnya dipegang oleh patung Spring Buddha Temple di Tiongkok yang tingginya mencapai 120 meter.