Ketersediaan air bersih sudah cukup sulit sekarang, maka perlu cerdas dalam penggunaannya. Menghemat penggunaan air kadang menjadi kendala ketika produk sanitari yang digunakan tidak mendukung penghematan tersebut. Beberapa produk untuk kamar mandi di Indonesia berikut ini dapat menjadi pilihan untuk menghemat air di rumah. 


1. Keran The Artifacts Column dan single-handle The Purist dari Kohler


Kedua produk ini berdesain klasik dan minimalis yang dapat menghemat 30% air daripada keran dengan standar 8,3 lpm.



The Artifacts Column




single-handle The Purist


2. Kloset The San Souci Comfort Height dari Kohler


Tampil dengan desain ramping kloset ini memiliki teknologi Flush Touchless yang dapat menyiram 4.8 liter air secara otomatis setelah digunakan.


6 produk yang dapat menghemat air di rumah anda


Baca juga, Lagi renovasi? Ini 22 Motif Lantai Keramik Kamar Mandi


3. Kloset The Persuade Circ Comfort Height dari Kohler


Selain The San Souci Comfort Height, Kohler juga meluncurkan The Persuade Circ Comfort Height yang merupakan produk paling hemat. Produk ini hanya membutuhkan 3,8 liter setiap siraman namun tetap optimal. Penghematan air bisa mencapai 30%.


6 produk yang dapat menghemat air di rumah anda


4. Acacia Evolution dari American Standard


American Standard dari Lixil Water Technology Group meluncurkan serangkaian produk sanitasi yang dapat menghemat penggunaan air hingga 20 persen. Acacia Evolution merupakan solusi kamar mandi lengkap dalam bentuk bath tub, wash basin, shower mixer, dan toilet.


6 produk yang dapat menghemat air di rumah anda




Fitur utamanya adalah sistem double vortex pada toilet yang dapat memaksimalkan proses pembilasan dan mengurangi penggunaan air secara bersamaan. Desain tanpa pinggiran membuat klosetnya nyaman digunakan, lebih mudah dibersihkan, dan terlihat dinamis.


Baca juga, 12 Inspirasi Desain Kamar Mandi Minimalis


5. Kloset Duduk CW660NJ/SW660J Eco Washer dari Toto


6 produk yang dapat menghemat air di rumah anda


Kapasitas air yang dapat ditampung tangki kloset ini sebanyak 3/4 liter dan dilengkapi oleh sistem dual flush, sehingga cukup sekali flush hingga kloset bisa bersih total. Selain itu, kloset ini juga dilengkapi oleh sistem eco washer yang memungkinkan Anda menghemat lebih banyak air dan ramah lingkungan. 


6. SensoWash Slim dari Duravit 

Selain hemat air, terdapat juga produk kamar mandi pintar yang dapat mengatur penggunaan air. Duravit mengeluarkan SensoWash Slim, sebuah flat shower-toilet seat yang ergonomis dan dapat menutup secara otomatis. Dengan pengaturan dari ultra-slim remote control, SensoWash Slim memiliki tiga mode pancuran air yaitu ComfortWash, RearWash, dan LadyWash.


6 produk yang dapat menghemat air di rumah anda


Yang membedakan dari ketiga mode ini bukan hanya posisi pancuran air. Tekanan dan suhu air dari masing-masing mode pun bisa diatur sesuai selera setiap penggunanya. Remote control-nya juga dirancang ringan dan dilengkapi dengan wall-mounted holder. Untuk pertama kalinya, selain user-friendly, flat seat ini juga dapat dilepas dan dibersihkan dengan mudah.




Permukaan yang dilapisi oleh scratch-resistant dan pore-free membuat produk ini memiliki tingkat ketahanan yang tinggi. SensoWash Slim juga dilengkapi oleh night-light function yang dapat membantu orientasi saat gelap.