Firma alat pelindung diri yang berbasis di Toronto, Kanada, Vyzr Technologies telah merilis alat pelindung diri (APD) berbentuk face shield yang disebut paling aman untuk menangkal bakteri dan virus.


Di bawah kategori Power Air Purifying Respirator (PAPR), unit APD bernama BioVyzr memberikan perlindungan penuh dengan fitur anti-embun dengan kaca lebar yang memberikan pandangan luas.






alat ini juga sudah memiliki sistem pemurnian udara n95/n99 yang dapat menyaring patogen, alergen, dan polutan.


baca juga: lawan corona! perisai pelindung karya arsitek tiongkok


satu unit biovyzr dapat aktif selama 8-12 jam dalam sekali charge menggunakan usb dengan baterai seberat 1,25 kilogram.






material biovyzr yang terbuat dari neopren, marine vinyl, dan ripstop fabric ini juga membuat apd tersebut tahan air.


baca juga: desainer tiongkok ciptakan lampu anti virus corona


perusahaan vyzr technologies sendiri merekomendasikan untuk menggunakan alat tersebut di tempat-tempat yang ramai seperti bandara, sekolah, dan fasilitas publik.




Alat pelindung diri ini dihargai 172 dolar AS atau setara 2,4 juta rupiah dan bisa dipesan melalui Indiegogo.


Sumber: Hypebeast
Foto & Teaser: Vyzr Technologies